MY HUSBAND IS PARLIN [Part 45]

 <img src=https://fazryan87.blogspot.com".jpg" alt="MY HUSBAND IS PARLIN [Part 45]">

MY HUSBAND IS PARLIN [Part 45]

  • Part 45
  • Ini yang namanya sekali dayung, dua pulau terlampaui

" Biar Suami Jadul, Yang Penting Duit Ngumpul "

FORTUNA MEDIA - Kami terpaksa melakukan perjalanan lagi, Ayah Mertua tak mungkin bisa sendirian, perawatnya tak mahu menunggu barang satu bulan lagi pun. Entah apa masalah dia Aku tidak tahu. 

Adikku, Suaminya Risda kami ajak ikut, kebetulan dia tidak kerja, jadi bisa gantikan Bang Parlindungan memandu. Perjalanan yang akan kami tempuh bisa dua belas jam. 

Dari Medan ke Tanjung Morawa, terus ke Lubuk Pakam. Di Pasar Bengkel kami singgah untuk beli oleh-oleh. Lanjut terus ke Tebing Tinggi. Kami pilih jalan Lintas Timur, melewati Kabupaten Asahan, Labuhan Batu Utara-, Labuhan Batu, terus Labuhan Batu Selatan. Baru memasuki kabupaten Padang Lawas Utara di sinilah tujuan kami. Sebuah Desa yang terletak sekitar tujuh kilometer dari jalan lintas. 

   RELATED POST

KISAH SUFI, SANG KYAI
The Story of The Prophet Muhammad SAW

Begitu kami sampai, Perawat itu sudah menunggu, dia bahkan sudah menyusun pakaiannya. Kami salim ke Ayah mertua, beliau tampak hairan dengan kedatangan kami. 

"Ada masalah apa, Dek?"  Tanyaku kepada perawat tersebut. 

"Tidak tahan aku di Desa ini, Kak,"  Jawabnya. 

"Apakah Bapak itu bicara kasar atau apa?"

"Tidak, Kak, Bapak itu justru baik, beliau masih berusaha sendiri, mandi, ganti baju dia sendiri, yang aku yang tak tahan orang di Desa ini, Kak, masa malam waktu tidur pun ada orang datang, garuk-garuk dinding."  Kata perawat tersebut. 

"Tidak kau adukan ke Bapak?"

"Sudah, Kak, sudah sering kuadukan, kata Bapak itu biasa, kerana aku cantik,"

"Wah?"

"Iya, Kak, orang di Desa ini aneh, masa ngajak kenalan di tengah malam?"

"Oh,, itu markusip?"  Kata Bang Parlindungan yang ternyata mendengar pembicaraan kami. 

'"Markusip?"😅

"Iya, itu cara perkenalan dengan gadis di zaman dulu, mungkin kerana dia gak pernah keluar rumah, ya dikusip orang,"  kata Bang Parlindungan. 

"Tapi aku takut, Bang, masa orang datang tengah malam, garuk dinding, ada yang berpantun, ada yang nyanyi, tak bisa tidur semalaman,"  kata perawat itu lagi. 

Perawat itu tetap ngotot pulang, dia sudah tak tahan, kuberikan gajinya, masih berharap dia mahu tinggal. Akan tetapi dia tetap tak mahu, katanya dia trauma. Jadilah Bang Parlindungan yang urus Ayah mertua. Untuk sementara kami tinggal di Desa ini. Desa ini masih jauh dari kebun Bang Parlindungan, masih beda kabupaten, kebun itu di kabupaten Mandailing Natal, sedangkan Desa Bang Parlindungan di kabupaten Padang Lawas Utara.

Adikku juga pulang ke Medan, tak mungkin dia tunggu kami terus, kerana sepertinya ini akan lama. 

"Mana si Butet itu?"  Tanya Ayah mertua. Butet yang dia maksud adalah perawat pribadinya. Panggilan Butet bisa juga untuk seseorang wanita yang kita tidak tahu namanya. 

"Dia dikusip orang, Mang Boru, dia gak tahan,"  Jawabku. 

"Hahaha, 😃sudah kubilang sama dia, itu biasa, kerana dia tak pernah keluar rumah, pemuda Desa di sini mahu kenalan, jadilah dia dikusip,"

"Memang mangkusip itu seperti apa Mang Boru?"

"Itu pacaran cara orang zaman dulu, Maen, Amang Boru dulu sering begitu,"  Kata Ayah Mertua. 

"Wah, bagaimana caranya, Mang Boru?"  Aku jadi penasaran juga. 

"Begini, Maen, gadis Desa dulu kan gak pernah keluar rumah, kalau pun keluar ikut Ibunya, jadi kalau kita mahu merayu ya, kita datangi tengah malam, garuk dinding kamarnya, ada lubang kecil biasanya kalau kamar gadis. Kita rayu di situ, biasanya pakai pantun," 

"Pakai pantun, jadi Mang Boru masih ingat pantunnya?" 

"Masihlah, Maen, tapi bahasa Batak, tak ngerti kau itu," kata Ayah mertua. 

"Sepertinya asyik ya, Mang Boru,"

"Asyiklah Maen, dulu almarhum boumu yang kukusip itu, banyak saingan, dia gadis tercantik di Desa sana, Amang Boru yang berhasil, perjuangannya berat dulu, Maen, kerana dia Boru Harahap, boru ni Raja di huta itu, Ah, dia wanita yang hebat, tak tergantikan."  Ayah Mertua seperti bernostalgia, beliau justru jadi menangis. 

"Sudahlah, Mang Boru, ini obatnya, diminum ya, Mang Boru,"  Kataku mengalihkan pembicaraan. 

Malam itu Aku tidur di kamar perawat yang sudah pergi, kamar itu berdekatan dengan kamar Ayah mertua, sedangkan Bang Parlindungan tidur di ruang tamu bersama si Ucok. Seperti biasa Bang Parlin akan menyanyi menidurkan anakku. Nyanyiannya merdu, sampai aku pun ikut tertidur. 

Aku terjaga, kudengar suara dinding kamar yang terbuat dari papan itu seperti ada yang ketuk, baru terdengar seperti suara kuku digarukkan ke dinding. 

"Dek, orang mananya kau, boleh kenalan,"  Kudengar suara orang dari balik dinding. 

Ya, Tuhan, Aku dikusip, mungkin mereka tidak tahu perawat itu sudah pulang, Aku pula tidur di kamar perawat. 

"Dari Desa sampai ke kota, singgah dulu beli rambutan, duhai adek yang cantik jelita, bolehkah kita kenalan."  Terdengar suara lelaki di balik dinding. Pantas saja perawat itu tidak tahan, masa malam begini pun diganggu hanya untuk minta kenalan. 

Kuambil handphone, kuketik pesan buat Bang Parlindungan. 

(Bang, Adek dikusip)  

Tak berapa lama kemudian, terdengar suara ribut-ribut, Aku dengar suara Bang Parlindungan, segera kubuka jendela, ternyata Bang Parlindungan marah, dia pukuli orang yang mengkusip tersebut. 

"Naso labo do homu, ada boru nialak pe dukusip komu,"  Begitu kudengar kata Bang Parlindungan.  Aku faham kira-kira artinya. Istri orang pun kalian kusip, begitu kira-kira. 

Kami semua terbangun di tengah malam itu, Ayah mertua justru tertawa ngakak. 

"Biasa itu maen, Mang Boru dulu pernah lagi salah sasaran, dikira gadis yang tidur di kamar itu, ternyata Neneknya,"

Mungkin mendengar kami pulang kampung, kakakku dan Ria datang ke Desa kami. Begitu datang, kakakku langsung melapor tentang prilaku seorang guru yang jatuh cinta pada Suaminya. Ria langsung setor hasil sawit yang memang sudah diurus Suaminya. 

"Bagaimana ini, Parlin, kau selalu ada solusi, cari dulu solusi ini, jangan pula kau bilang aku terima saja dipoligami,"  Kata kakakku. 

"Pecat saja, cari guru lain,"  Kataku. 

"Itu bukan solusi bijak,"  kata Ria. 

"Jadi bagaimana lagi, apa memang Abang suka gitu," tanyaku. 

"Abangmu tak mau memang, tapi kan lama-lama bisa tergoda juga," 

"Iya, betul, buaya sulit menolak bangkai,"  Kata Suami tiba-tiba. 

"Apa, Bang, Abang juga gak bisa nolak ya?" kataku. Entah kenapa kalau soal perempuan Aku jadi cepat tension. 

"Abang bukan buaya, Dek?" jawab suami. 

"Jadi gimana nih, bisa-bisa nanti ku cabei cewek itu,"  Kata kakakku lagi. 

Tahan, Kak, jangan emosi, bila ribut nanti, sekolah kita tercemar, kalau bisa jangan sampai orang tua murid tahu," kata Ria. 

"Mana nombor si Fatimah itu, biar kutelepon dulu,"  Kata Suami. 

"Untuk apa Abang telepon dia, nanti sama Abang pula dia jatuh cinta," kataku protes. 

"Abang cuma suka Nunung, Dek, tak ada yang lain,"  Kata Suami seraya mencolek daguku. 

"Cie, cie, Nunung ni ye," Ria nyelutuk. 

"Jadi untuk apa Abang telepon dia?" tanyaku lagi. 

"Kalian perempuan memang sulit dimengerti, tadi minta solusi, ketika Abang mau kasih solusi, dicurigai,"  Kata Suami. 

"Bukan curiga, Bang, cuma sayang,"  Kataku kemudian, Aku baru menyadari rasa curigaku yang berlebihan.

Ria kemudian memberikan nombor wanita tersebut, lalu Suami menelepon, kudekatkan telingaku ke telepon Suami. Akan tetapi sepertinya Suami menyadari kekepoanku, dia menghidupkan speaker handphone-nya. 

"Hallo Fatimah, ini Parlin,"  Kata Suami memulai pembicaraan. 

"Oh, Bang Parlin, ada apa ya, Bang, tumben," tanyanya dari seberang. 

"Begini, Fatimah, Aku mau minta tolong, sekaligus memberikan pekerjaan baru untuk Fatimah,"  Kata Suami. 

Lhah, bukannya dipecat, malah tawarkan pekerjaan baru, kukepalkan tangan seraya menunjuk Bang Parlin, "Awas ya" bisikku. Aku khawatir kerana dia pernah bilang Fatimah mahu jadi sekretarisnya. 

"Oh, pekerjaan apa, Bang, semoga pekerjaan yang bisa membuat aku bisa meninggalkan perkebunan ini," kata Fatimah, dia terdengar antusias.

"Berapa gajimu yang guru itu?" tanya Bang Parlindungan lagi. 

"Hanya satu juta, Bang," 

"Kunaikkan gajimu tiga kali lipat, sekaligus kubawa kau dari perkebunan itu, mahu?"

"Mahu, mahu, aku memang sudah bosan di sini, ingin menjauh saja, biar bisa move on," 

Aku jadi makin curiga, Suamiku ini mahu bawa Fatimah ke Medan, Ah, tak akan kubiarkan itu. 

"Kerja apa, Bang, di mana?" tanya Fatimah lagi dari seberang. 

"Kerja merawat orang tua, Fatimah, orang tua Abang perlu perawat, gajimu tiga juta sebulan, biaya makan ditanggung, kerjamu hanya merawat Ayah." 

"Mahu, Bang, mahu," katanya dari seberang. 

Aku lega sekali, Bang Parlindungan memang selalu punya solusi. 

"Ini yang namanya sekali dayung, dua pulau terlampaui," kata Bang Parlin. 

"Iya, Bang, Abang memang hebat, kakak jadi tenang, Ayah dapat perawat baru, Aku ikut senang,"  Kataku seraya menampar bahu Suami. Entah kenapa Aku lega sekali. 

Begitulah, kami akhirnya kembali ke Medan, Ayah mertua tetap pada pendiriannya, sebisa mungkin tidak merepotkan anak-anaknya. Ayah mertua biarpun tak bisa jalan, akan tetapi masih bisa ke kamar mandi sendiri. Dia jalan dengan kursi roda. Mandi pun masih bisa dia gosok badan sendiri, hanya punggungnya yang tak bisa diluruskan. [hsz]

To be Continued...

Untuk Anda yang belum baca siri cerbung yang sebelumnya,
Anda boleh baca disini ; Novel Collection

Ilustrasi Image; Doc, Romy Mantovani 

#indonesia, #Novel, #NovelKomedi, #CeritaBersambung, #Cerbung,  #SuamikuJadul, 

VIDEO : 

Indonesia ; Jujurlah Pada Sejarah Bangsa & Negara Anda 😘💖

No comments