20210807

HIDUP PENUH PAHALA, Pahala Menjaga Shalat Fardhu

<img src="fazryan87.blogspot.com.jpg" alt="HIDUP PENUH PAHALA, Pahala Menjaga Shalat Fardhu">

HIDUP PENUH PAHALA, Pahala Menjaga Shalat Fardhu 

📌 Pahala Menjaga Shalat Fardu 📌

FORTUNA MEDIA- KUALA LUMPUR-
📌
1. Abu Hurairah Radhiallahu 'Anhu, pernah menginformasikan bahwa ada seorang Arab pedalaman datang menemui Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam, dan berkata, " Rasulullah, ajari Saya satu amal yang apabila Saya amalkan, amal tersebut dapat memasukkan saya ke Syurga."

Rasulullah 
Shallallahu 'Alaihi Wasallam, bersabda," Sembahlah Allah jangan persekutukan Dia dengan apapun, laksakanlah Shalat fardhu, bayarlah zakat wajib,dan puasa di bulan Ramadhan."

Orang Arab pedalaman itu berkata " Demi Zat yang saya berada ditangan Nya, saya tidak akan menambah amal ini".
Ketika Arab pedalaman itu pergi, Rasulullah 
Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda " Siapa saja yang ingin melihat seorang lelaki ahli Syurga, maka lihatlah orang itu". (HR Buchari Muslim) Hadist sahih.✅

📌2. Abu Hurairah Radhiallahu 'Anhu, pernah mendengar Rasulullah Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam, bersabda, "Tahukah kamu, setelah kamu mandi lima kali sehari disebuah sungai yang ada diberanda rumahmu, masih adakah kotoran yang tertinggal dibadanmu? ".

Para sahabat menjawab, " Tidak ada ya Rasulullah ". Beliau bersabda
" Begitulah perumpaan shalat lima waktu, yang dijadikan Allah sebagai penghapus dosa'. (HR Bukhari Muslim) Hadist sahih.

📌3. Abu Ayub Radhiallahu 'Anhu, meriwayatkan Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam, bersabda " Setiap shalat itu dapat menghapus dosa antara shalat yang satu dan shalat yang berikutnya". (HR Ahmad). Hadist hasan.✅

READ MORE,

INILAH PERLU DIFAHAMI ADA LIMA WAKTU TERLARANG SHALAT
Apakah Baca Surah Al Kahfi Tidak Sempurna Tetap Dapat Keutamaan?
The Story of The Prophet Muhammad SAW



📌4. Anas Radhiallahu 'Anhu, meriwayatkan, ada seorang lelaki mengadu kepada Rasulullah Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam,
"Rasulullah saya telah melakukan pelanggaran, sekarang hukumlah saya." Tiba tiba  masuk waktu shalat. Lelaki itu shalat bersama  
Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam".

Seusai shalat lelaki itu kembali berkata "
Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam, saya telah melakukan pelanggaran, sekarang hukumlah sesuai dengan kitab Allah".

Rasulullah 
Shallallahu 'Alaihi Wasallam, bertanya "Apakah tadi kamu ikut shalat". Lelaki itu menjawab " Ya, Rasulullah, saya ikut" Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam, bersabda "Dosamu telah diampuni" (HR Bukhari Muslim) Hadist sahih.

📌5. Handzalah al Katib pernah mendengar Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam, bersabda "Orang yang menjaga shalat lima waktu, dia sempurnakan rukuk sujudnya, dia jaga waktunya, dia juga tahu bahwa itu adalah hak Allah Subhanahu Wa Ta'ala, dia pasti masuk Syurga".
(HR Ahmad ) Hadist hasan✅

Editor, Helmy Network

VIDEO: 

#UstazWanJunaidi, Iman dan Aqidah

No comments:

Post a Comment