#Dilan 1990 Dari Novel Dibuat Film,5 Alasan Kenapa Filmnya Bisa Meledak Gila-Gilaan
Hey Dude, Novel dengan trilogi karya Pidi Baiq ini, yang tak asing lagi bagi para penggemar Novel. Yup, apalagi kalau bukan watak utamanya 'Dilan',! Novel dengan karakter utama seorang siswa lelaki tingkatan 2 SMA di Bandung ini sukses menjadi buah bibir di Indonesia. Selain alur cerita cinta khas anak sekolah dan penuturan setiap kata pada Novel yang ringan, tentu kita tidak bisa lupa dengan Dilan dan Milea.Sudah menjadi pasangan favorit sejak masih dalam bentuk Novel, akhirnya Novel Dilan 1990 yang jadi seri pertama, telah difilmkan.
Dua tokoh utama yang juga sepasang kekasih ini memang mencuri perhatian
seakan membawa kembali memori masa sekolah, terutama saat mengenal
cinta. Karakter Dilan yang digambarkan sebagai anak geng motor ini juga
bikin pembacanya jatuh cinta.
Sebenarnya, Apa ya yang bikin para pembaca khususnya cewek menyukai Dilan? Kali ini saya akan kasih sedikit rangkuman mengenai Dilannya Milea dalam Novel ini. Yups disimak,!
Sebenarnya, Apa ya yang bikin para pembaca khususnya cewek menyukai Dilan? Kali ini saya akan kasih sedikit rangkuman mengenai Dilannya Milea dalam Novel ini. Yups disimak,!
Tidak Pelit Memberikan Pujian
Saat pertemuan diatas bus angkutan umum (angkot-istilah Indonesia) Saat Dilan bilang Milea itu cantik,? Seandainya kita ada di posisi Milea, awalnya akan merasa ketakutan kerana secara tiba-tiba ada orang asing berkata demikian. Dilan dengan gaya khasnya tidak perlu ada momen khusus untuk mengatakan demikian. Meskipun terkesan gombal, pujiannya yang tanpa basa-basi ini sukses bikin Milea memikirkan Dilan. Selain itu, sifat Dilan yang blak-blakan dan to the point ini secara tidak langsung membuatnya selalu berkata apa adanya pada Milea. Jarang kan, bisa menemukan pasangan yang jujur dan tak sungkan (teragak-agak) memberi pujian?Penuh Kejutan
Jatuh cinta bisa bikin siapa saja melakukan hal-hal aneh yang mungkin tidak difikirkan orang lain. Pernahkah kamu berpikir jika ada seseorang yang memberimu hadiah buku teka-teki silang yang semuanya sudah terisi dengan alasan supaya tidak susah menjawabnya? Atau saat si dia yang biasa naik motor tiba-tiba memilih naik angkot supaya bisa berdekatan dengan kita?Perilaku Dilan yang tidak bisa diduga seperti itu awalnya bikin Milea takut, namun perlahan berubah menjadi sesuatu yang dirindukan. Dilan yang anak geng motor dan sering terlibat masalah di sekolah ternyata memiliki sisi sweet yang tidak diduga. Hanya dengan hal sederhana seperti buku teka-teki silang sudah bisa membuat Milea (dan para pembaca) jatuh cinta padanya.Jika kamu ingin tahu kisah selanjutnya .yah silahkan dibaca di Novelnya..:)
READ MORE
Filem Cai Lan Gong,Jelangkung Indonesia Yang Dibuat Dengan Kamera Smartphone
Inilah Keistimewaan Wanita Madura yang Perkasa & Mandiri dan Pekerja Keras
List of Cheap Hotels Near Kuala Lumpur International Airport (KLIA)
Dan setelah dibikin film,kenapa ya Dilan 1990 bisa meledak?
Film Dilan 1990 yang sedang ramai dan viral dibicarakan di media sosial dan tayangan filmnya tembus 4 jutaan orang dalam kurun waktu 12 hari!
Berikut Rahasianya menurut kami kenapa film remaja ini bisa meledak gila-gilaan.
#1 DIALOG SIMPEL
Meski tergolong Dilan 1990 tergolong masuk ke film percintaan remaja, tapi film ini tidak dipenuhi dialog-dialog ribet (dialog rumit/complicated dialogs) penuh rayuan gombal selangit layaknya orang pacaran. Kalau adapun dialog gombal yang dilancarkan Dilan ke Milea, itu tergolong ‘becandaan’ tapi entah kenapa jatuhnya jadi romantis, tapi tidak gombal!#2 ROMANTIS TAPI TIDAK MELODRAMA
Tidak melodrama yaitu tak ada bergaduh-gaduhan! Ya, biasanya kan film cinta remaja diwarnai bergaduh atau berantam perebutan si tokoh utama cewek oleh dua sosok cowok. Atau perjuangan cowok memenangkan hati si cewek yang dikongkong sama Ibu Bapanya. Atau yang paling akhir, biasanya si cowok ‘menghilang’, sehingga plot jadi tergantung.#3 DATING SEDERHANA
Kisah cinta remaja biasanya dihiasi momen-momen dan adegan-adegan yang dibikin seromantis mungkin. Jika AADC? ; Ada Apa dengan Cinta? pertama punya momen romantis Rangga-Cinta dating ke kafe diiringi baca puisi asyik, momen romantis Dilan-Milea hanya diwarnai dating naik motor di bawah langit dan pohon. Makan berdua? Paling makan mie ayam saja,!
#4 WAJAH CANTIK MEMELAS VANESHA PRESCILLA & IQBAAL RAMADHAN
Secara Dilan 1990 adalah adaptasi buku, kebanyakan bukunya sendiri dibaca para cewek sekolahan atau cewek yang minat novel-novel percintaan. Otomatis harapan mereka sosok Dilan nyata jadi film lebih besar. Plus, Iqbaal Ramadhan pun dianggap sesuai sangat sebagai Dilan. Ingat, jumlah populasi cewek lebih banyak ya, daripada cowok!#5 CINTA ITU CIUM SUN AJA – TAK LEBIH, TAK KURANG
Dilan 1990 mewakili kisah cinta kita semua pas semasa masih sekolah. Serunya, filmnya berhasil menampilkan gaya romantis simpel yang tidak cengeng dan berlebihan. Dilan tidak menangis atau jadi 'down' begitu tahu ada saingan-saingannya – ia tidak berkompetisi ngotot untuk dapatkan Milea. Bahkan hadiah ulangtahunnya ke Milea sangat-sangat simpel sangat dan diluar dugaan disukai Milea!Plus, tak ada cerita Dilan menyelamatkan Milea bak pahlawan yang kesiangan.
Oh ya, untuk nyatakan sayang pun, hanya ada kecupan sun saja oleh Milea (dan pas adegan ini kejadian, bisa diduga, semua penonton pun berteriak ‘Aaaaaa!’).
Dan,simpelnya kisah cinta Dilan-Milea pada akhirnya jadi semacam teladan ke semua orang bahwa cinta itu sederhana, cinta itu perlu sederet kalimat romantis simpel tapi punya kekuatan hebat didukung aksi sederhana yang mampu bikin si dia tersenyum.
------------------------------------
Sumber :
Episod Novel & Film; yourbanize.// compopular-world.com/
No comments
Post a Comment