Dian Pelangi :Terpilih Jadi Ikon Fesyen Busana Muslim -Jakarta Fashion Week (JFW) 2013.
[Dian Pelangi is a young and talented Muslim fashion designer in Indonesia]
JAKARTA -- Designer Dian Pelangi collection berhasil terpilih menjadi fesyen icon busana muslim dalam Jakarta Fashion Week (JFW) 2013.
Menurut CEO Femina Group sekaligus Ketua Umum Jakarta Fashion Week 2013, Svida Alisjahbana, Dian Pelangi terpilih karena koleksinya paling banyak dilihat dalam JFW tahun lalu dan menjadi inspirasi menciptakan rancangan busana muslim terbaru bagi kaum muda.
"Ia juga mendapat perhatian khusus dari media luar dan memiliki banyak fans dari berbagai komuniti hijaber di Indonesia. Selain itu website Dian Pelangi juga paling tinggi dikunjungi para peminat baju muslim," kata dia
Syida mengatakan beberapa desainer terpilih nantinya akan digodok dan dilatih untuk bisa mendunia. Mereka akan langsung mendapatkan arahan dan bimbingan dari ahli fesyen terkemuka di dunia.
"Tahun ini bakal dipilih 15 desainer dari puluhan kandidat. Mereka harus memiliki visi going abroad dan go global dengan menyasar pangsa pasar Eropa dan Timur Tengah," kata Direktur Kreatif JFW Diaz Parzada.
Selain Dian Pelangi, beberapa nama desainer muda lainnya antara lain Noni Sakia, Restu Anggraini, Ria Miranda dan Albert Yosafat.
"Tak masalah jika mereka belum tau cara gimana untuk go global, kami ajarkan. Mereka akan intens diasuh supaya desain mereka menjadi terkenal," kata dia.
Ketua Humas Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI) Era Soekamto mengatakan desain mode busana muslim sendiri akan lebih menampilkan kekayaan budaya lokal seperti batik dan kebaya. "Tema globalisasi dengan inspirasi mode internasional materi bahan tetap lokal. Tiap desainer punya gaya tersendiri," kata dia
.
Redaktur: Ajeng Ritzki Pitakasari
No comments
Post a Comment